Ciptakan Lingkungan Asri, Lapas Banjarmasin Gelar Jumat Bersih
Banjarmasin, – Kanwil Kemenkumham Kalsel melalui Lapas Banjarmasin gelar kegiatan bersih bersih lingkungan Lapas. Dimana seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan pegawai Lapas Kelas IIA Banjarmasin melaksanakan kegiatan Jumat Bersih di blok hunian masing-masing dan lingkungan Lapas Banjarmasin. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat bagi seluruh penghuni Lapas, dengan fokus pada kebersihan blok hunian dan area sekitar Lapas, Jumat (27/9/2023).
Kegiatan Jumat Bersih diikuti oleh Kalapas Banjarmasin, pegawai serta warga binaan Lapas Kelas IIA Banjarmasin. serta mengarahkan dan mengawasi pelaksanaan kegiatan, memastikan seluruh WBP terlibat aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan.
Kepala Lapas Banjarmasin, Faozul Ansori, dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran WBP tentang pentingnya menjaga kebersihan diri dan lingkungan tempat tinggal. "Dengan menjaga kebersihan blok hunian dan lingkungan, kita bisa menurunkan risiko penyakit yang timbul akibat lingkungan yang kotor, sehingga tercipta suasana yang lebih sehat di Lapas Kelas IIA Banjarmasin," ujar Faozul Ansori.
Pelaksanaan Jumat Bersih ini berjalan dengan lancar dan diharapkan dapat terus berlangsung secara rutin, sebagai bagian dari komitmen Lapas Banjarmasin dalam mewujudkan lingkungan pemasyarakatan yang sehat dan nyaman bagi seluruh penghuninya.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari seluruh WBP, yang dengan antusias mengikuti arahan petugas dan bekerja sama untuk memastikan lingkungan mereka tetap bersih. Kegiatan bersih-bersih ini juga didokumentasikan sebagai data dukung laporan, memastikan setiap langkah yang dilakukan terekam dengan baik.
Komentar
Posting Komentar